Persebaya-Lawan Putusan Kontroversial

Persebaya menyikapi keputusan Komisi Banding (Komding) PSSI dengan keras. Selain tidak bakal hadir jika keputusan tersebut dikuatkan PT Liga Indonesia, upaya hukum juga akan ditempuh Ketua Umum Saleh Ismail Mukadar.

“Sejak hasil banding itu keluar, kita sudah menyiapkan upaya hukum untuk menentang putusan kontroversial tersebut. Jelas-jelas di manual liga disebutkan kita berhak menang WO, kok Komding menganulir. Ini sama saja dengan membuka borok PSSI sendiri,” terang Saleh, dihubungi Senin (31/5) siang.

Disinggung sejauh mana akan menempuh upaya hukum tersebut, anggota Komisi D DPRD Jatim itu menyebut, sampai putusan itu ditarik. ”Segala jalur hukum akan kita tempuh. Termasuk rencana melaporkan pada AFC dan FIFA,” ancamnya.

Selain itu, Saleh juga menyikapi pertimbangan Komding yang di media menyebutkan sudah mengirim salinan putusan ke Persebaya. ”Sampai hari ini (kemarin, red) putusan itu belum kami terima,” tambahnya.

Pilihan melawan itu terpaksa dilakukan Persebaya. Pasalnya, untuk kasus serupa seperti Persija versus Persiwa yang juga gagal digelar, Persiwa tetap mendapat kemenangan WO. Tapi entah mengapa, Komding punya penilaian lain untuk kasus Persebaya. Tak heran, Saleh menduga keputusan itu keluar karena sikap kritisnya pada PSSI selama ini. ”Jika itu benar, saya justru akan melawan sekeras mungkin. Bahkan resiko apapun saya siap menerimanya,” pungkas Saleh. pfc

Artikel Terkait:

Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.