Sebanyak 19 pemain sudah mulai menjalani seleksi Timnas U23 yang akan tampil di Pra Olimpiade 2012. Seleksi perdana itu digelar pada hari Jumat (7/1) pagi di Lapangan Timnas Senayan Jakarta. Mereka mendapat arahan langsung dari pelatih kepala Alfred Riedl dibantu dua asistennya, Wolfgang Pikal dan Widodo C Putro.
Walau masih bersifat seleksi, ternyata tidak mengurangi antusiasme warga untuk menyaksikan para calon punggawa muda merah putih ini. Suasana penonton yang hadir di lapangan latihan ini mirip dengan ketika AFF Suzuki Cup 2010 bergulir. Tak ketinggalan, para jurnalis pun ikut membanjiri latihan untuk meliput seleksi ini.
Dua pemain keturunan, James Zaidan Saragih dan Andrea Bitar, mengikuti seluruh sesi seleksi ini. Tak ketinggala pula kapten timnas SAD Indonesia, Syamsir Alam, yang diundang langsung oleh Alfred Riedl.
Secara umum, Alfred Riedl mengaku senang dengan kemampuan para pemain yang hadir dalam seleksi sesi pertama ini. Dalam kesempatan perdana mengamati kemampuan mereka selama 2 jam lebih, Alfred pun sudah mulai menilai beberapa nama yang punya peluang besar menghuni skuat Timnas Pra Olimpiade.
"Ada beberapa pemain yang bagus dan beberapa lainnya masih kurang bagus. Saya akan pulangkan pemain yang tidak bagus, tidak peduli lokal maupun keturunan. Saya akan umumkan jawabannya dua hari mendatang." kata Alfred Riedl usai latihan.
Sementara itu, tiga pemain yang memperkuat timnas senior di AFF Suzuki Cup 2010, dan sudah dipastikan lolos seleksi, yakni Kurnia Meiga, Yongki Aribowo dan Okto Maniani, tak terlihat mengikuti seleksi.
Artikel Terkait:
- Klasemen Sementara LigaTiphone Divisi Utama
- 3 Tuntutan Pemain Terhadap PSSI
- Dibalik Kisruh Kongres PSSI
- Enam Tim U-21 Siap Tampil di Jakarta
- Timnas Indonesia Terjepit Antara PSSI VS LPI
- LIGA PRIMER INDONESIA PSM Tawar Boaz Rp 3 Miliar
- Liga Indonesia Peringkat Delapan Terbaik Di Asia
- FIFA Tegas Larang Mantan Napi Pimpin PSSI
- Hasil dan Klasemen Sementara Piala Asia 2011
- Futsal Pra Piala Asia Kanguru Bikin Garuda Menggelepar
- Daftar Klasemen ISL (Indonesia Super League)
- Pertandingan Piala Asia 2011 dan Jadwal Siaran Langsung RCTI Piala Asia 2011
- Data Persibo Bojonegoro
- Hasil LPI Kemarin (05/03) - Klasemen Sementara LPI
- Kongres Pertama PSSI di Surabaya
- Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Pra Piala Asia 2011
- Pelatih baru Timnas Indonesia
- Rapor Merah untuk Pelajaran Science bagi Sepak Bola Nasional
- PSSI dan Bencana Sepak Bola Di Indonesia
- Nurdin: Demonstrasi Rekayasa dan Bayaran
- Klasemen Liga Indonesia
- PSSI Kaltim: Demo Anti Nurdin Direkayasa
- Komisi Banding PSSI "Gagalkan" Nurdin
- 'Dihukum FIFA, Sepakbola Indonesia Kembali ke Zaman Batu'
- Pemain Masa Depan Sepakbola Indonesia
- Klasemen Liga Super Indonesia
- MU pamer trofi BPL di Indonesia
- Wiel Coerver (1924-2011) - Pionir Sepakbola Profesional Indonesia
- Pemain Terbaik Liga Indonesia
- Manado United Tidak Dapat Menaikkan Poin Persibo di LPI
- Hasil Pertandingan LPI terbaru april 2011
- Persib 2 vs Persipura 2 - Kecewa di Akhir Laga
- FIFA Tegas Larang Mantan Napi Pimpin PSSI
- Hasil dan Klasemen Sementara Piala Asia 2011
- Futsal Pra Piala Asia Kanguru Bikin Garuda Menggelepar
- Daftar Klasemen ISL (Indonesia Super League)
- Tim Maluku-Belanda Yakin Kalahkan Timnas
- Pertandingan Piala Asia 2011 dan Jadwal Siaran Langsung RCTI Piala Asia 2011
- Data Persibo Bojonegoro
- Hasil LPI Kemarin (05/03) - Klasemen Sementara LPI
- Kongres Pertama PSSI di Surabaya
- Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia di Pra Piala Asia 2011
- Pelatih baru Timnas Indonesia
- Rapor Merah untuk Pelajaran Science bagi Sepak Bola Nasional
- Nurdin: Demonstrasi Rekayasa dan Bayaran
- Klasemen Liga Indonesia
- Jadwal dan Hasil Pertandingan Persibo
- Safee Sali Resmi Perkuat Pelita Jaya
- Tim Nasional U-23 Indonesia berhasil mengalahkan Timnas U-23 Hongkong pada partai persahabatan, Rabu, 9 Februari 2011
- Persibo kembali tertahan,Minta wasit lebih tegas